Monday, September 14, 2015

Apa yang Membuat Hubungan Bertahan Lama?

Ada beberapa faktor yang menentukan apakah hubungan bersama kekasih akan berjalan sebentar atau lama atau bahkan berakhir bencana. Semua bergantung kepada kita sendiri dan partner, sementara hal yang lainnya diluar kendali kita. Jika kita bertanya-tanya apakah kita dan kekasih akan bersama selamanya, berikut ini adalah beberapa hal penting yang menentukan apakah hubungan akan bertahan lama.


1. Kamu Berada di Halaman yang Sama
Kamu tidak perlu share mengenai hobi yang sama atau jenis musik yang sama. Namun, yang kamu perlukan ialah berada di halaman yang sama saat dihadapkan pilihan hidup yang berat. Perlunya persetujuan mengenai step selanjutnya, mengenai apakah akan menikah atau tidak, atau tempat yang akan ditinggali setelah menikah.


2. Kamu Memaafkan Satu Sama Lain
Tak memungkiri, pasanganmu akan melakukan hal yang menyebalkan terhadapmu. Namun, kamu harus bisa memaafkan satu sama lain jika ingin hubunganmu berakhir dengan baik. Jika kamu tetap memikirkan hal yang sudah lewat dan tetap membahas hal yang sudah lama, terlebih jika hal tersebut sudah di selesaikan dengan baik-baik, maka hubunganmu akan sulit bahkan dapat berakhir bencana.


3. Timing yang Pas
Timing memainkan peranan yang penting dalam membangun hubungan. Kamu mungkin bertemu dengan orang yang sempurna bagimu, namun jika ia tinggal di negara lain atau sudah memiliki kekasih, kemungkinan hal ini tidak dapat berjalan mulus bagi kamu, walaupun kamu akan terlihat amazing bersama. Timing adalah segalanya, dan tidak ada yang dapat kamu kontrol. Namun, jika kamu bersabar dan bertahan berusaha untuk seseorang itu, maka tidak ada yang tidak mungkin, karena pasti ada reward dari orang yang berusaha dan tidak putus asa.


4. Kalian adalah Satu Tim
Kamu tidak perlu berkompetisi dengan kekasih yang memiliki salary lebih tinggi darimu, karena kamu eventually akan saving uang yang didapat bersama-sama. Kamu tidak perlu berargumentasi ingin dinner dimana, karena kamu perlu bernegosiasi untuk mendapatkan hasil yang sepakat. Hubunganmu akan bertahan lama jika kamu adalah satu tim dengan pasangan, daripada bertengkar untuk mempertahankan posisi yang lebih berkuasa. Karena sebuah hubungan bukan siapa yang menguasai dan siapa yang dikuasai, hubungan adalah satu tim yang harus di pertahankan.


5. Jangan Biarkan "Honeymoon" Berakhir
Setelah menjalani hubungan selama 10 tahun, kamu tidak perlu menjalani hubungan seperti awal pertemuan. Namun, kamu juga harus berusaha untuk memberikan pujian atau hal-hal manis kepada pasangan seperti "I love you" sebisa mungkin. Jangan biarkan rasa kasih sayang dan apresiasi ke pasangan menjadi hilang or hubungan kalian akan hilang.


6. Mendorong, Namun jangan Memaksa Berubah
Cintai pasangan kamu, dengan segala kekurangannya, ini berarti kamu tidak perlu menunggu dia untuk berubah. Itulah mengapa kamu tidak bisa memaksa pasangan untuk merubah penampilan atau mendapatkan pekerjaan yang baru. Namun, kamu harus merasa bebas mendorong ia untuk melakukan sesuatu yang memang ia ingin lakukan. Walaupun kamu tidak memaksakan untuk berubah, kamu ingin mendorong ia menjadi lebih baik dan dewasa. Namun, perlu diperhatikan juga mengenai batasan-batasan hal apa yang perlu kita support, selama itu baik bagi pasanganmu supportlah dengan tulus, jangan karena terpaksa. Diskusikanlah hal yang tak berkenan di hati dengan pasangan, dengan begitu kamu akan menemui titik terang mengenai hubunganmu.


7. Kamu Menginginkannya Bertahan Hingga Selamanya
Sebuah hubungan tidak akan bertahan lama, kecuali jika keduanya ingin mempertahankan selamanya. Sebuah hubungan adalah kerja keras, ini berarti dibutuhkan kerja keras dari keduanya dan membuat satu sama lain merasa senang dan mengatasi segala masalah yang timbul. Jika salah satu tidak menginginkan untuk memperbaiki masalah tersebut, maka segala sesuatunya akan rusak hingga berakhirnya hubungan tersebut. Bahkan jika hubungan kamu tidak bertahan lama, itu bukan berarti membuat pasanganmu tidak penting bagi kamu. Terkadang, sesuatu tidak berjalan mulus. Apakah hubungan kalian yang sekarang ini akan bertahan lama?




*source: allwomenstalk.com

Artikel Terkait