Kejujuran itu sangatlah penting, namun pasti ada sebuah rahasia yang disembunyikan dari seorang wanita, secara sengaja atau tidak sengaja. Bahkan perempuan paling cerdas pun tidak yakin apakah akan membuka rahasianya atau tetap menutup mulutnya rapat-rapat. Terkadang, bagi wanita ada hal yang tidak perlu dibicarakan kepada pasangannya. Tetaplah jaga rahasia Anda jika tidak terlalu penting untuk menghindari pertengkaran dengan pasangan. Percaya atau tidak, perlu kalian ketahui hal apa saja yang tidak perlu dibagi dengan pasangan pria Anda.
Rindu Kepada Mantan Pacar
Memang terkadang sebagai wanita mereka merindukan mantan pacarnya, tak terkecuali pria. Namun, wanita tidak perlu penjelasan. Jika Anda masih merasakan kesulitan dari rasa patah hati Anda dan ingin berbagi cerita mengenai perasaan Anda, pasangan Anda mungkin harus menjadi pilihan yang terakhir tahu mengenai hal ini. Walaupun Anda sangat dekat dengan pasangan, namun janganlah lakukan hal itu, karena itu akan menggores luka di hati pasangan Anda. Ajaklah salah satu sahabat wanita Anda untuk berbagi cerita tentang masalah Anda yang satu ini
Stalking Mantan Pacar
Oke, jika sudah mulai stalking mantan pacar disaat Anda memiliki kekasih merupakan hal yang sepatutnya tidak Anda lakukan. Memang rasanya penasaran dengan aktivitas mantan pacar, apa yang dia lakukan saat ini, karena kalian sudah tidak bersama lagi. Tidak berarti Anda masih mencintainya (mungkin masih, tapi sedikit). Rasa penasaran Anda jangan sampai membesar, dan kendalikan rasa penasaran dengan mantan dengan menghabiskan waktu yang indah bersama pasangan Anda yang sekarang.
Ketika Wanita Jatuh Cinta, Wanita Berhenti Makan
Telah terbukti secara ilmiah bahwa jatuh cinta adalah suatu hal yang membuat kita stress. Bahkan kehilangan nafsu makan adalah hal yang normal. Namun, jangan pernah biarkan dia tahu tentang ini.
Berapa Banyak Mantan Pacar di Masa Lalu
Setiap wanita menginginkan hubungan yang serius dengan pasangannya. Namun, ketika seorang pria bertanya sudah berapa banyak pria yang menjadi mantan pacarnya, cobalah untuk tidak terlalu memberikan angka yang pasti, katakan padanya apa yang ada di masa lalu sudah tidak penting di masa sekarang dan masa depan.
Adanya Cobaan di Dalam Hubungan
Suatu hari, kita mencintainya, namun di hari lain, kita merasakan bahwa dia adalah yang terburuk. Namun, di hari berikutnya Anda akan merasakan kesenangan bersamanya dan berpura-pura tidak pernah terjadi apapun diantara kalian. Namun ketika kita marah, cerita tentang pertengkaran akan di ungkapkan secara berulang-ulang. Emosi wanita adalah hal unik yang pernah ada. Apakah wanita perlu menceritakan hal ini kepada pasangannya? Jika ia tahu emosi wanita naik turun seperti ini, dia pasti akan berpikiran kita gila.
Sahabat Kita Tahu Tentang Pasangan Kita
Setiap wanita pasti pernah berbagi cerita dengan sahabatnya. Jika Anda memiliki sifat ini, Anda pasti pernah bercerita ke sahabt Anda dari mulai pertengkaran dengan pasangan, hal seru yang kalian lakukan berdua, serta berbagi pengalaman mengenai kebiasaan pasangan masing-masing. Ini sebetulnya sangat beresiko jika segala hal yang Anda lakukan diceritakan kepada sahabat Anda. Namun, Anda percaya pada sahabat Anda segala rahasia aman bersama sahabat Anda. Jagalah hal ini jangan sampai pria tahu bahwa Anda suka bercerita kebiasaan Anda dengan dirinya. Karena pria akan merasa tidak nyaman aktivitasnya di ceritakan ke perempuan lain. Sebagai saran, berceritalah hal yang seperlunya saja kepada sahabat Anda, jangan sampai kebiasaan detail diketahui juga oleh sahabt Anda.
Opini Mengenai Temannya atau Keluarganya
Berpikirlah dua kali jika Anda tidak ingin menimbulkan konflik dengan dirinya. Jika Anda mengomentari orang-orang di sekitarnya, seperti teman-temannya atau keluarganya, akan membuat dia merasakan hal buruk dan bersalah di antara masalah yang dia sendiri tidak dapat menyelesaikannya. Karena akan membuat kesalahpahaman bagi dirinya. Cobalah bersikap sopan dan hargai pria Anda, daripada komplain.
source: herbeauty.co